SMS Gratis


Beberapa waktu lalu JurnalisMaya akhirnya bisa menambahkan sebuah konten baru di disini yang sebenarnya sudah sejak lama ingin saya lakukan. SMS Gratis, yup cukup menggiurkan memang, walaupun tampilannya masih terlalu sederhana tapi bagi saya cukuplah apabila hanya sekedar digunakan untuk menghemat anggaran pengeluaran pulsa anda.


Memanfaatkan fasilitas free widget dari sebuah web penyedia sms gratis yang sudah cukup lama dikenal, konten ini rupanya cukup digemari rekan rekan saya sendiri. dan hebatnya, konten ini mampu menarik trafik blog ini yang terlihat dalam 3 hari yang awalnya masih berada di angka 500an pageviews menjadi 700an pageviews.

Jadi tunggu apalagi ? manfaatkan segera fasilitas SMS gratis ini selama fasilitas ini masih ada dan berfungsi, karena bisa saja suatu saat nanti hilang karena tergerus kemajuan jaman ^^